Kabag Ops Kompol Nadjamuddin Hadiri Peresmian Rutan BNNK Polman
(ist)

Kabag Ops Kompol Nadjamuddin Hadiri Peresmian Rutan BNNK Polman

POLEWALI MANDAR,- Kabag Ops Polres Polman Kompol Nadjamuddin hadiri peresmian rumah tahanan (Rutan) Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat. Dia menyebut peresmian rutan BNNK Polman merupakan upaya pemerintah memberikan pelayanan layak bagi tahanan yang terlibat penyalahgunaan narkotika.

“Peresmian rutan BNNK Polman merupakan upaya pemerintah untuk memberikan pelayanan yang layak bagi tahanan narkoba dan kerjasama antar lembaga instansi untuk menindak peredaran narkoba yang ada diwilayah Hukum Polres Polman,” kata Kompol Nadjamuddin dalam keterangannya yang diterima wartawan, Jumat (12/01/2024).

Peresmian rutan BNNK berlangsung Jumat (12/01), dipimpin langsung Kepala BNNP Sulbar , Brigjen Pol Jemmy G.P Suatan,S.H.,M.Si.

Proses peresmian diawali dengan penandatanganan prasasti sebagai simbol rutan tersebut, dilanjutkan pemotongan pita sebagai tanda dimulainya operasional rutan BNNK Polman.

Kepala BNNK Polman Syabri Syam dalam sambutannya juga mengungkapkan jika pembangunan rutan merupakan simbol perlawanan terhadap peredaran narkotika.

“Ruang tahanan yang baru ini tidak hanya menjadi tempat penahanan, tetapi juga sebagai simbol perlawanan kita terhadap peredaran narkotika. Kerjasama antar lembaga dan peran masyarakat sangat diperlukan untuk mencapai Indonesia yang bersih dari narkotika,” pungkasnya.

Untuk diketahui, pembangunan rutan BNNK merupakan bantuan dari pemerintah daerah kabupaten Polman.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Asisten Bidang Ekbang Sukirman Saleh,SH,M.M., Dandim 1402/ Polman Letkol Czi Sabar Candra Gufta Panjaitan, S.Sos, Kepala Lapas Kelas IIb Polman Mochammad Sjaefoedin, A.Md.IP., S.Sos, Kepala Bapas Kelas II Polewali Mandar Basri,S.Sos, Kepala Sub Bagian Umum BNNK Polman, Muhammad Syafri Yusuf, S.Ip, M.AP, Ketim Berantas BNNK Polman, AKP Sigit Nugroho,S.Sos, Ketim P2M BNNK Polman Sultan Sulaiman,.Sos, Ketim Rehabilitasi BNNK Polman, Nur Ulia,S.Sos,M.H dan Ketua DWP BNNP Sulbar Ny. Dwi Indraty Jemmy yang didampingi Ketua DWP BNNK Polman Ny Wahida Syabri beserta jajaran DWP BNNK Polman, serta tamu undangan lain. (rls/thaya)

 

 

__Terbit pada
12/01/2024
__Kategori
Polhukam, Sosial