Polres Majene Musnahkan 256 Knalpot Brong
Satuan Lalu Lintas Polres Majene musnahkan sedikitnya 256 buah knalpot brong. Pemusnahan berlangsung di halaman Mapolres Majene, Senin (12/04/2021). ist

Polres Majene Musnahkan 256 Knalpot Brong

MAJENE,- Sedikitnya 256 buah knalpot bersuara bising atau brong, dimusnahkan Satuan Lalu Lintas Polres Majene, Kabupaten Majene.

Pemusnahan dilakukan dengan cara menggilas knalpot menggunakan alat berat, berlangsung di halaman Mapolres Majene,

Kapolres Majene AKBP Irawan Banuaji mengatakan, pemusnahan knalpot brong dilakukan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya jelang bulan suci ramadhan.

” Seluruh pengendara harus memiliki dan meningkatkan kesadaran sendiri dalam menekan angka kecelakaan, dan yang terpenting dalam berkendara kembalikan semua kepada standar penggunaan kendaraan,” kata Banuaji melalui rilis kepada wartawan, Senin (12/04/2021).

Banuaji menyebut, pelaksanaan operasi keselamatan berlalu lintas akan digelar secara rutin selama bulan suci ramadhan. Operasi pembubaran balapan liar di semua titik, akan menjadi fokus perhatian lantaran meresahkan masyarakat, “ Operasi pembubaran balapan liar di semua titik yang menjadi arena balap dan yang terjaring kendaraannya, akan dikandangkan selama bulan suci ramadhan, “ tegasnya.

Sementara itu, Kasatlantas Polres Majene IPTU Andi Rady mengungkapkan, knalpot brong yang dimusnahkan merupakan hasil razia sejak tahun 2018 lalu.

Kendati beberapa knalpot ada yang bernilai juta rupiah, Andi menyebut pemusnahan dilakukan atas kerelaan para pemilik knalpot, “ Mereka bersedia mengganti knalpot yang standar demi menjaga ketertiban dalam berlalu lintas, “ ungkapnya.

Ia berharap, para pemilik kendaraan tidak lagi mengganti knalpot dengan yang bersuara bising, “ Karena hal tersebut dapat mengganggu  ketentraman, khususnya warga yang sedang menunaikan ibadah di bulan suci ramadhan, “ pungkas Andi.

__Terbit pada
12/04/2021
__Kategori
Peristiwa, Sosial