Melonjak, Hari ini 22 Warga Sulbar Terkonfirmasi Positif Covid-19
SULBAR,- Angka kasus positif Covid-19 di Sulbar terus mengalami kenaikan. Hari ini, sedikitnya 22 warga Sulbar terkonfirmasi positif corona. Lonjakan paling tinggi berasal dari Kabupaten Polewali Mandar sebanyak 13 kasus, menyusul Kabupaten Mamuju 5 kasus, dan Kabupaten Mamuju 4 kasus.
“ Sebelumnya kami menyampaikan bahwa Hasil Laboratorium yang akan kami hari ini adalah hasil pemeriksaan dari BBLK MAKASSAR , TCM Mamuju, dan BPOM Mamuju tanggal 29 Juli 2020, ada 22 penambahan kasus positif, masing-masing 13 dari Kabupaten Polewali Mandar, 5 dari Kabupaten Mamuju dan 4 dari Kabupaten Majene “ kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Sulbar, Safaruddin Sunusi kepada wartawan, Kamis (30/07/20).
13 Kasus positif dari Kabupaten Polewali Mandar, masing-masing berinisial anak GH usia 17 tahun, Tuan RU usia 31 tahun, Nona ARC usia 28 tahun, Nyonya VAM usia 33 tahun, Tuan KA usia 78 tahun, Nyonya TU usia 54 tahun, Anak MA usia 13 tahun, Anak FK usia 15 tahun, Tuang MC usia 40 tahun, Tuan ZA sia 30 tahun, Nyoya IR usia 32 tahun, Tuan LA usia 35 tahun dan Nyonya ZU usia 31 tahun, “ Beberapa pasien tidak memiliki riwayat kontak dengan pasien terkonfirmasi, rencananya para pasien akan dirawat di RSUD Polewali Mandar dan RS Pratama Wonomulyo “ beber Safar.
Sementara 5 kasus positif baru dari Kabupaten Mamuju, masing-masing berinisial, Nyonya ZN usia 28 tahun, Tuan MA usia 23 tahun, Nyonya Al usia 23 tahun, Nyonya SS usia 73 tahun, dan Nyonya RU usia 23 tahun, “ Beberapa pasien diketahui memiliki riwayat kontak dengan pasien terkonfirmasi. 4 Pasien terkonfirmasi jalani perawatan di RS Regional Mamuju, 1 jalani isolasi mandiri “ ungkap Safar.
Sementara itu, 4 kasus positif baru dari Kabupaten Majene, masing-masing berinisial Nona ANR usia 24 tahun, Nyonya MM usia 32 tahun, Tuan SK usia 71 tahun dan Nona RA usia 23 tahun. 2 pasien jalani isolasi mandiri, 2 lainnya masing-masing dirawat di RS Regional Mamuju dan RSUD Majene. “ Keempat pasien tidak memiliki riwayat perjalanan dari luar daerah atau daerah terjangkit. 3 pasien memiliki riwayat kontak dengan pasien terkonfirmasi, 1 sisanya tidak memiliki riwayat kontak “ tandas Safar.
Selain merilis penambahan kasus terkonfirmasi, Safaruddin juga menyebut adanya 7 kasus sembuh, 6 diantaranya dari Kabupaten Mamuju, 1 sisanya dari Kabupaten Polewali Mandar, “ Kasus 111 Laki-laki inisial Tuan MB usia 48 tahun, Kasus 139 Perempuan inisial Nyonya RL usia 49 tahun, Kasus 140 Perempuan inisial anak GAA usia 14 tahun, Kasus 144 laki-laki inisial Tuan Af usia 34 tahun, Kasus 161 Perempuan inisial Nyonya Mu usia 29 tahun, Kasus 162 Laki-laki inisial Tuan MI usia 23 tahun, dan kasus 87 laki-laki inisial Tuan MAA usia 48 tahun. Kasus 111 sampai dengan 162 dirawat di RS Regional Mamuju, hari ini per tanggal 30 juli 2020 dengan hasil swab Negatif maka yang bersangkutan dinyatakan sembuh, sementara kasus 87 dari Kab. Polewali mandar , per tanggal 30 juli 2020 yang bersangkutan dinyatakan sembuh “ pungkas Safar.
Hingga hari ini, kasus terkonfirmasi Covid-19 di Sulbar telah mencapai 223 dengan angka kesembuhan 132 orang. (THaya)

