
Warga Mamuju Berebut Tumpahan BBM dari Truk Pertamina Yang Oleng di Jalan
MAMUJU,- Persitwa ini terjadi di Jalan Trans Sulawesi, Desa Topore, Kec.Tappalang, Kab.Mamuju, Sulbar.
Truk Pertamina dengan nomor polisi DD 8626 XD, bermuatan 16 Ton BBM jenis Premium ini, oleng di sisi jalan, lantaran hilang kendali saat melewati jalan menanjak dan menikung.
Aco (27 Tahun), sang pengemudi mobil mengaku tidak dapat mengendalikan truk yang dikemudikannya, setelah sebuah mobil yang ada di depan mendadak melakukan pengereman.
“ kejadiannya tadi subuh pak, saya hilang kendali soalnya ada mobil yang tiba-tiba mengerem, apalagi jalan yang mendaki dan menikung dalam kondisi licin usai diguuyur hujan deras “ kata Aco kepada wartawan, Senin (10/12/18).
Olengnya truk tengki ini, mengakibatkan BBM yang akan didistibusikan pada salah satu SPBU di Kec.Tappalang, tumpah.
Menggunakan berbagai macam wadah, seperti ember, botol dan jerigen, warga beramai-ramai berlomba mengumpulkan tumpahan BBM tersebut.
“ tadi kami sudah mengantre di SPBU, mobil tengki yang membawa pasokan belum juga datang, ternyata ada di sini dan nyaris terbalik sehingga bensin yang ada di dalam tumpah, daripada terbuang percuma mending kita kumpulkan, apalagi sudah dua pekan kita sulit mendapatkan bensin “ ujar salah seorang warga. Nurdin sambil membawa beberapa jerigen berisi BBM.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Rencananya, mobil tengki ini akan segera dievakuasi, agar tidak menganggu distribusi pasokan bbm di daerah ini., yang sudah semakin langka. (Thaya)