Babinsa bersama warga lakukan perbaikan jembatan gantung di Desa Tapua, Kecamatan Matangnga, Kabupaten Polewali Mandar, Sabtu (10/06/2023). ist

Semangat Babinsa Kodim 1402/Polman Pimpin Warga Perbaiki Jembatan Rusak di Tapua

POLEWALI MANDAR,- Jembatan gantung sepanjang 30 meter di Desa Tapua, Kecamatan Matangnga, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat, kondisinya rusak parah usai diterjang banjir. Agar dapat kembali difungsikan, Babinsa Koramil 1402-02/Wonomulyo Sertu Bambang Irawan mengajak warga setempat bergotong royong untuk memperbaiki jembatan tersebut.

“Kayu lantai jembatan sudah banyak yang lepas dan sebagian memang sudah lapuk, sehingga perlu perbaikan,” kata Sertu Bambang Irawan dalam keterangannya yang diterima wartawan, Sabtu (10/06/2023).

Proses perbaikan jembatan gantung yang terletak di Dusun Alla Mambu, Desa Tapua, berlangsung Sabtu kemarin (10/06). Keberadaan jembatan tersebut sangat vital bagi warga setempat, sehingga harus segera diperbaiki.

“Jembatan itu merupakan satu-satunya akses masyarakat, baik sebagai jalur pertanian, ketika warga hendak ke pasar, bahkan akses anak-anak menuju sekolah,” tandasnya.

Terkait upaya Sertu Bambang yang memimpin warga bergotong royong memperbaiki jembatan gantung yang rusak parah, mendapat apresiasi dari Dandim 1402/Polman Letkol Czi Masni Etha Yanurianedhi, M.Tr.(Han).

Menurut Dandim, sejatinya seorang Babinsa sebagai ujung tombak satuan kewilayahan, harus selalu hadir di tengah-tengah masyarakat yang membutuhkan.

“Babinsa harus selalu berada di tengah-tengah masyarakatnya yang membutuhkan. Haru jeli dan mampu memberikan solusi kepada masyarakat,” ungkap Letkol Czi Masni Etha Yanurianedhi.

Dandim Letkol Czi Masni Etha Yanurianedhi juga mengungkapkan, Babinsa memiliki peran penting untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan. Diakui, Babinsa telah dibekali ilmu sesuai tipologi wilayahnya, yang diperoleh melalui berbagai penyuluhan baik yang dilaksanakan Kodim maupun saat penataran.

“Ilmu yang sudah didapatkan oleh para Babinsa harus diaplikasikan di wilayah binaan untuk kesejahteraan masyarakat. Berikan pemahaman bagaimana metode bercocok tanam sesuai karakteristik wilayah, jika mayoritas warganya adalah petani sebaliknya juga demikian jika mayoritas adalah nelayan, hingga bantu pemasarannya yang muaranya pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat,” jelas Dandim.

Sementara Kepala Desa Tapua Ahmad, mengucapkan terima kasih kepada Babinsa Sertu Bambang Irawan yang diakui selalu ikut berperan aktif menyelesaikan persoalan di desa. Salah satunya dengan memimpin warga untuk bergotong royong memperbaiki jembatan yang kondisinya rusak parah.

“Terima kasih Bapak Babinsa sudah mengajak warga untuk gotong royong memperbaiki jembatan. Selama ini perbaikan jembatan tersebut selalu direncanakan namun tak kunjung terlaksana, sehingga Babinsa insiatif mengajak warga untuk bergotong royong,” pungkasnya. (zamy/thaya)

__Terbit pada
11/06/2023