Asal Usul Nama Desa Kelapa Dua di Polman, Dulu Bernama Tolaki
POLEWALI MANDAR,- Kelapa Dua adalah salah satu desa yang berada di wilayah kecamatan Anreapi, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat. Desa dengan luas wilayah sekira 34,10 Km2 ini miliki penduduk berjumlah sekira 2.062 jiwa.
Desa yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat ini, terbagi dalam 5 dusun. Yaitu, Dusun Tumonga, Dusun Kelapa Dua, Dusun Pamombong, Dusun Lekke dan Dusun Leppan.
Lantas bagaimana awal mula sehingga desa yang berada di kawasan pegunungan ini diberi nama Kelapa Dua..?
Kepala Desa Kelapa Dua, Masdar menuturkan, jika nama Kelapa Dua diberikan orang Belanda yang saat itu menjajah daerah ini. Mereka diketahui kesulitan menyebut daerah ini yang saat itu masih bernama Tolaki.
“Kalau di sini dulu (sebelum jadi desa) namanya Tolaki. Kenapa dirubah ? ternyata orang Belanda susah menyebut nama Tolaki, itupun orang Belanda juga yang ganti namanya ini, Kelapa Dua,” kata Masdar kepada wartawan, Sabtu (11/01/2025).
Berdasarkan cerita turun temurun, Masdar menuturkan alasan Belanda memberi nama Kelapa Dua. Saat itu orang Belanda melihat dua pohon kelapa tumbuh di sekitar kantor dekat pemukiman warga.
“Karena di belakang kantor desa dulu ada 2 pohon kelapa yang dilihat Belanda, jadi dia minta nama kampung diganti, jangan Tolaki tapi Kelapa Dua saja,” tuturnya singkat.
Lalu apa makna Tolaki ?
Masdar menuturkan, Tolaki dapat diartikan sebagai ksatria.
“Kalau di sini yang namanya Tolaki seorang lelaki, ksatrialah bahasa kerennya,” ujarnya singkat.
Menurutnya, daerah ini dikenal sebagai kampung ksatria. Dahulu warga setempat memiliki seorang leluhur yang selama ini terkenal akan kehebatannya dan tidak terkalahkan.
“Kalau sejarah kampung di sini, leluhur kami ini memang ada sejarahnya. bahwa ada kakek kami di sini yang tidak terkalahkan, di manapun dia berada tidak pernah terkalahkan. Dia tokoh terbesar di wilayah sini,” pungkas Masdar. (thaya)