Foto bersama rombongan Kantor Imigrasi Polman bersama guru dan murid PAUD Az-Zahra di Kecamatan Polewali, Kabupaten Polman, Jumat (17/01/2025). Ist

Kantor Imigrasi Polman Bagikan Makan Bergizi untuk Anak Paud Sambut HBI ke-75

POLEWALI MANDAR,- Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat, melaksanakan bakti sosial (baksos) dalam rangka menyambut peringatan Hari Bhakti Imigrasi (HBI) ke-75. Baksos digelar dengan sejumlah kegiatan, termasuk membagikan makanan bergizi untuk murid PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini).

Kegiatan berlangsung Jumat (17/01). Pemberian makanan bergizi menyasar murid PAUD Az Zahra di Kecamatan Polewali.

Kepala Kantor Imigrasi Polman Adithia P Barus memimpin langsung kegiatan tersebut.

Keceriaan terpancar di wajah para murid saat menerima makanan bergizi yang dibagikan oleh rombongan Kantor Imigrasi Polman.

Adithia mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Kantor Imigrasi terhadap anak-anak sebagai generasi penerus bangsa.

Pemberian makanan bergizi dianggap penting untuk mendukung tumbuh kembang anak-anak selaras dengan Program Presiden Prabowo Subianto.

“Anak-anak adalah generasi penerus bangsa, dengan memberikan makanan bergizi, kita turut berinvestasi untuk masa depan mereka,” ujar Adithia dalam keterangannya yang diterima wartawan, Jumat (17/01/2025).

Selain itu, Rombongan Kantor Imigrasi Polman juga membagikan paket sembako ke Panti Asuhan dan masyarakat kurang mampu di wilayah Kabupaten Polman.

Adithia berharap, pelaksanaan kegiatan sosial ini dapat membantu meringankan beban masyarakat yang kurang mampu di wilayah Kabupaten Polman.

Selain itu, dia juga berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan kepedulian antar sesama, serta memberi manfaat untuk masyarakat penerima bantuan.

“Semoga niat baik dari Kantor Imigrasi Polewali Mandar bisa diterima dengan baik dan memberikan manfaat kepada masyarakat,” pungkas Adithia. (rls/thaya)

__Terbit pada
17/01/2025
__Kategori
Pemerintahan, Sosial