(ist)

Kapolres Polman Hadiri Rapat Rencana Aksi Unjuk Rasa di Lapas Kelas IIB Polewali

POLEWALI MANDAR,- Kapolres Polman AKBP Agung Budi Leksono menghadiri undangan rapat rencana aksi unjuk rasa yang akan dilakukan Gerakan Mahasiswa Pemuda Kerakyatan .

Rencananya, aksi akan digelar di depan kantor Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Polewali, Kabupaten Polewali Mandar (Polman).

Pada kesempatan itu, Kapolres AKBP Agung Budi Leksono menyampaikan agar dalam pelaksanaan pengamanan unjuk rasa sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP). Pengamanan terbuka maupun tertutup harus sesuai dengan fungsi dan tugas masing masing.

“Pesan saya bagi anggota, bersikaplah Humanis dan sopan terhadap peserta unjuk rasa maupun warga masyarakat yang ada di sekitarnya,” kata AK BP Agung Budi Leksono dalam keterangannya yang diterima wartawan, Kamis (07/12/2023).

AKBP Agung Budi Leksono juga mengingatkan Satuan Lalu Lintas mengatur arus lalu lintas bagi pengguna jalan raya sehingga tetap berjalan lancar.

“Sehingga aktivitas warga masyarakat dapat berjalan dengan baik, aman dan tertib dengan hadirnya Polri dalam kegiatan pengamanan tersebut,” pungkasnya.

Kegiatan ini turut dihadiri, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Robianto, Ketua Pengadilan Negeri Polman, Kepala BNNK Kabupaten Polman, Kepala Lapas Kelas IIB Polewali.

Untuk diketahui, rencana aksi unjuk rasa yang akan dilakukan Gerakan Mahasiswa Pemuda Kerakyatan mengangkat isu Copot Kepala Lembaga Permasyarakatan Kelas IIB Polewali dan KPLP Lembaga Permasyarakan Kelas IIB Polewali (rls/thaya)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

__Terbit pada
07/12/2023
__Kategori
Polhukam, Sosial