(ist)

Kodim 1402/Polman Gelar Deklarasi Damai Pemilu 2024, Tegaskan Netralitas TNI

POLEWALI MANDAR,- Kodim 1402/Polman menggelar Deklarasi Pemilu Damai di Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulawesi Barat. Dandim juga menegaskan netralitas TNI pada Pemilu 2024 mendatang.

“Tentunya kita semua berharap agar pemilu ke depan berjalan aman, damai dan kondusif tanpa ada kendala,” kata Dandim 1402/Polman Letkol Czi Sabar Chandra Gufta Panjaitan,S.Sos dalam keterangannya kepada wartawan, Selasa (14/11/2023).

Deklarasi berlangsung di Ruang Transit Kodim 1402/Polman, Selasa (14/11). Deklarasi diikuti KPUD-Bawaslu dan Partai Peserta Pemilu 2024 serta dihadiri unsur Forkopimda Polman.

Deklarasi ditandai penandatangan kesepakatan untuk wujudkan Pemilu Damai 2024.

Menurut Letkol Sabar, kerjasama baik antara lembaga penyelenggara pemilu, peserta pemilu dan stakeholder terkait  diharap dapat wujudkan Pemilu yang damai, aman dan tertib khususnya di Kabupaten Polewali Mandar.

“Pemilu sudah sangat dekat. Tugas dan pekerjaan kita memang berbeda namun harus kita samakan persepsi karena tujuan kita sama-sama yakni memajukan bangsa dan negara melalui peran kita masing-masing,” ungkapnya.

“Suksesnya penyelenggaraan pemilu akan berdampak pada pembangunan daerah dan perekonomian masyarakat Polewali Mandar,” sambung Letkol Sabar.

Pada kesempatan itu, Letkol Sabar juga  kembali menegaskan jaminan  netralitas TNI dalam pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang.

“Netralitas TNI pada pemilu 2024 adalah mutlak,” pungkas lulusan Akmil 2023 itu. (thaya)

__Terbit pada
14/11/2023
__Kategori
Polhukam