
Hari ini, 28 Pengendara “Kudis”, ditindak Polisi
Binuang,- Memasuki hari ke 7 Operasi Zebra “Siamasei’ Tahun 2018, dirangkaian Operasi Cipta Kondisi, Personil Satlantas Polres Polman bersama Personil Polsek Binuang, kembali menindak puluhan pengendara yang kurang disiplin “kudis”, yang digelar pada hari Senin (05/11) di Ruas Jalan Poros Binuang, Kecamatan Binuang, Polewali Mandar.
Operasi ini dipimpin KBO Satlantas Iptu Jumanto Agung, S.H., S.Pd, didampingi Kapolsek Binuang Iptu Mahyuddin beserta personel Sat Lantas Polres Polman dan Personil Polsek Binuang.
Operasi ini menitikberatkan kepada pelanggaran kasat mata dan pemeriksaan surat-surat kendaraan serta memberikan arahan serta atensi penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas dengan pemberian tilang di wilayah hukum Polres Polman.
Selain itu, polisi juga melakukan pemeriksaan ketat terhadap sejumlah kendaraan yang melintas, untuk mengantisipasi adanya pemilik kendaraan yang membawa barang berbahaya atau mencurigaan dan terindikasi sebagai pelaku kriminal.
Tercatat, pada hari ini, polisi menindak sedikitnya 28 pengendara kudis, dengan beberapa jenis pelanggaran, diantaranya tidak menggunakan helem, pengendara yang masih di bawah umur, serta pengendara tanpa surat kelengkapan. (Thaya)